Skip to main content
Loading...

Peranan 'Qi' dalam Feng Shui

Beberapa dekade ini, masyarakat kita dikenalkan oleh beberapa macam ilmu kesehatan, seperti ilmu pernapasan, tenaga dalam, meditasi, yoga, dsb yang notabene ilmu ini berasal dari negara - negara yang memiliki tradisi dan kebudayaan yang cukup luas dalam bidang tersebut. Beberapa macam ilmu kesehatan tersebut sependapat bahwa satu-satunya faktor yang diutamakan dalam memperbaiki kesehatan dan memperpanjang usia kita tidak lain adalah dengan mengolah Qi, atau apapun namanya itu dalam bahasa asing yang lain.

Hal ini sebenarnya tidak hanya terjadi di negara kita saja, tapi sudah umum menjadi sebuah trend di negara-negara yang lain. Fenomena ini telah menyebabkan beberapa pakar-pakar tersebut untuk mendefinisikan apa arti dari Qi itu sendiri. Ketika saya membuka kamus bahasa Inggris dari Oxford Dictionary, saya menemukan bahwa arti kata Qi (di tulis Chi) tertulis sebagai berikut : "the circulating life force whose existence and properties are the basic of much Chinese philosophy and medicine". Hal ini juga menarik saya untuk mengumpulkan beberapa pengertian yang disimpulkan oleh beberapa pakar - pakar kita yang mendefiniskan Qi sebagai :
1) Udara
2) Aliran energi yang tidak terlihat
3) Radiasi kosmos
4) Roh atau spirit
5) Aliran energi yang mengalir dalam tubuh kita
6) Energi kosmos yang halus
7) Medan magnet bumi
8) Energi kasat mata
9) Energi kehidupan
10) Roh kosmos
11) Nafas kosmos
12) Dsb

qi

Apapun istilah Qi itu didefiniskan, masing-masing orang memiliki 'kaca-mata'-nya sendiri dan bebas untuk berpendapat, karena sampai sekarang masih belum ada orang yang bisa membuktikan keberadaan Qi dengan menggunakan peralatan yang ilmiah dan modern sekalipun. Dalam sudut pandang Feng Shui, kita juga memiliki pengertian Qi, karena Qi inilah yang akan menentukan keberuntungan Feng Shui tempat tinggal kita. Jika Qi-nya baik, maka kita menyebutnya Sheng Qi (energi kehidupan), jika Qi-nya buruk, maka kita menyebutnya Sha Qi (energi kematian).

Menurut teori Feng Shui klasik, Qi itu ada di antara langit dan bumi, yang mana telah menyebabkan perubahan biologis dan perubahan iklim yang menyebabkan perpindahan populasi fauna alam, siklus pertumbuhan flora, serta perubahan musim. Semua makhluk hidup, termasuk manusia memiliki respon yang berbeda terhadap Qi, oleh karena itu para pakar Feng Shui kuno kita mendefiniskan Qi menjadi 3 golongan, yaitu :

1) Yun Qi, yaitu Qi yang berasal dari langit yang menyebabkan perubahan siang-malam, perubahan siklus, perubahan musim, dsb di masing-masing wilayah yang berbeda.

qi

2) Di Qi, yaitu Qi yang berasal dari bumi dengan melihat kondisi dan kualitas tanah, bentuk-bentuk gunung - gunung yang berbeda karena perbedaan fenomena astronomik dan perbedaan musim di masing-masing wilayah yang berbeda.

qi

3) Qing Qi, yaitu Qi yang berasal dari manusia, yaitu pola perilaku dan semangat hidupnya dalam beradaptasi di point 1 dan point 2 di atas, yang menyebabkan masing-masing suku dan ras di dunia ini memiliki perbedaan sikap dan tindakan, serta paradigma-nya dalam melihat 'dunia' kita ini.

qi

Tugas utama dari seorang pakar Feng Shui adalah menyelaraskan hubungan antara Yun Qi (langit), Di Qi (bumi), dan Qing Qi (manusia), dan jika ketiganya ini telah selaras maka kita menyebutnya sebagai Sheng Qi, tapi apabila ketiganya tidak bisa selaras timbullah Sha Qi. Lantas bagaimana caranya agar kita dapat menarik dan mengumpulkan Qi, baik itu Yun QiDi Qi, maupun Qing Qi ? Semuanya ini dimulai dari kata Feng Shui. Feng berarti angin. Shui berarti air. Menurut teori klasik, Qi itu datang dengan 'menunggang' angin dan Qi akan berheti setelah 'menemui' sebuah air. Jadilah Feng Shui! Inilah maksud dan arti kata dari Feng Shui. Jika kita pernah melihat simbol Yin-Yang, maka energi Yang (warna putih) mewakili energi langit yang turun ke bumi, melalui peredaran angin yang bergerak dari tekanan tinggi ke tekanan yang lebih rendah. Sedangkan energi Yin (warnah hitam) mewakili energi bumi yang naik ke atas dan berhenti ketika menemui sebuah air.

Jadi, langkah paling utama dan pertama yang harus dilakukan dalam memperbaiki Feng Shui tempat tinggal kita adalah dengan merasakan peredaran angin dalam rumah kita, serta terdapat peredaran / aliran air yang berada di sekitar lingkungan kita. Tapi juga patut diperhatikan peredaran angin yang kencang juga tidaklah baik, dan sumber air yang kotor dan berbau juga tidaklah baik, karena disinilah pola perilaku dan pola pikir ilmiah kita berperanan. Coba pikir, maukah kita tinggal di lingkungan yang peredaran anginnya kencang, serta sumber air di tempat tersebut kotor dan berbau ? Bukankah hal tersebut malah menjadi sumber penyakit ? Disinilah letak kelogisan dalam Feng Shui. Sekalipun Qi itu tidak bisa dilihat, tetapi masih bisa tetap kita rasakan. Jika Anda merasa nyaman tinggal di rumah Anda yang sekarang ini, bisa disimpulkan secara umum kalau Feng Shui tempat tinggal tersebut cukup bagus. Jika Anda merasa setelah pindah ke rumah Anda yang baru atau rumah tersebut sudah lama Anda tinggali, tetapi belakangan sering terdapat masalah, bisa disimpulkan secara umum kalau Feng Shui tempat tinggal tersebut tidaklah bagus, atau kualitasnya mulai menurun. Selalu amatilah perubahan ini dari tahun ke tahun!!!